Selasa, 24 Desember 2013

"Ibu" 3 huruf Paling Indah berbau Surga


malam ini ... aku bersibuk ria dengan jahitanku
jahitanku dari hari ke hari rasanya semakin rapi
semakin lama aku belajar menjahit...
jahitanku semakin bervariasi dan rapi
namun...
malam ini , tetesan air mata ini begitu deras mengalir...

Untuk Ibu yang disana
Untuk Ibu yang minggu minggu ini tidak mendengar kabarku
Untuk Ibu yang minggu minggu ini tidak kuceritakan bagaimana aku melalui hari hariku
Beliau tidak boleh tau kesusahanku

Jahitanku semakin rapi
mengingat pertama kali Ibu lah yang mengajarkanku menjahit
mengingat pertama kali Ibu lah yang mengajarkanku membuat baju dan pola

Jahitan ku malam ini semakin rapi rasanya
menjahit setiap brosh pesanan pelangganku
Alhamdulillah,setidaknya aku bersyukur untuk hidupku

Jari jemari yang terampil yang diberikan Allah SWT
Tak aku sia sia kan untuk mencari kerja sesuai keinginanku
ya dengan menjahit salah satunya

Beberapa hari lalu hari Ibu kata orang :)
Tapi bagiku,
setiap waktuku , hariku
tidak lain salah satunya untuk ibuku
Bahkan nantinya pun aku akan menjadi seorang Ibu

Ibu...ku...disana...semoga terlimpah bahagia tiada tara untuk beliau
cara beliau mengajarkan mandiri kepadaku
cara beliau menghadapi masalah
cara beliau mengajariku berjilbab
cara beliau tersenyum walau sedang terluka
cara beliau menasehatiku
cara beliau mengajarkan memasak
cara beliau menjaga ku dari laki-laki
Ibu....

Aku pun akan menjadi ibu
seperti Ibu ku
Seperti Ibu yang selalu mendoakanku dalam tasbih dan sujudnya
Seperti Ibu. malaikat tak bersayap yang selalu menjadi penolong disetiap keluh kesahku

Aku akan menjadi seorang Ibu nantinya
Berbahagialah wanita....

Jahitan ini....nantinya akan kuajarkan pula kepada anak anak ku
Untuk semua Ibu...dan semua wanita wanita di dunia yang akan menjadi Ibu nantinya
Surga ada ditelapak kaki IBU
Bersyukur lah dan renungkan :)